Kamis, 04 Agustus 2011

Semangat Taruna Melati 3 IPM DIY


Yogyakarta - Bertempat di gedung Pimpinan Wilayah Muhammadiyah DIY, Jl. Gedong Kuning Yogyakarta, bidang Perkaderan PW IPM DIY melaksanakan Taruna Melati (TM) 3. Acara yang dilaksanakan selama seminggu ini (23-29/7) diikuti oleh 13 perserta yang berasal dari perwakilan Pimpinan Daerah IPM se-DIY serta dari Pimpinan Wilayah DIY yang belum mengikuti TM 3. “Sebagai peserta, saya merasa senang dengan adanya TM 3 ini, selain bisa menambah silaturahmi acara ini dapat menambah ilmu saya. Dalam TM 3, banyak materi dan juga diskusi sehingga kami sebagai peserta benar-benar berfikir,” komentar Lina Hanifah yang akrab disapa Linhan.

Acara yang diketuai oleh Jamalludin Kiroma Ahmad ini berjalan cukup sukses karena tidak ada hambatan berarti dalam acara,”Paling peserta bibirnya kering-kering karena kurang dapat asupan serat,” katanya yang merupakan mahasiswa FMIPA UNY ini.

Materi yang disampaikan dalam TM 3 ini sebanyak 12 materi, dengan pemateri dari berbagai kalangan, sepertiProf. Dr. Hj. Siti Chamamah Soeratno yang merupakan Mantan Ketua Umum Aisyiyah dan Bapak Agung Danarto yang merupakan sekertaris umum PP Muhammadiyah. (liesna/dzar)


Milad IPM, DIY Launching Lagu dan Guide Book IPM


Yogyakarta – Senin sore (18/7/2011) merupakan hari yang dinanti-nantikan seluruh aktivis IPM, dimana pada tanggal itu IPM memperingati hari kelahirannya. PW IPM Daerah Istimewa Yogyakarta pun turut memeriahkan acara Milad ini dengan acara sederhana tapi penuh karya, yaitu peluncuran buku serta lagu IPM.Acara yang diketuai oleh Lina Hanifah ini terlaksana dengan hikmat dengan bertempat di Aula PWM DIY, di Jl. Gedong Kuning 130B Yogyakarta. Dalam kesempatan ini, hadir pula Ketua Umum PP IPM yaitu Slamet Nur Ahmad Effendy beserta jajarannya, alumni PW IPM DIY, serta undangan kepada daerah serta ranting IPM.

Dalam Milad ini, dilaunchingkan lagu lagu IPM yang disusun oleh Daniati Rahmah serta buku panduan IPM yang berjudul ‘IPM Guide Book’ yang dibuat oleh Hamdan Nugroho serta Zalik Nuryana. “Acara ini terbilang sukses, meski terkendala dalam masalah biaya, untuk konsumsi saja ini dana minimalis, tapi alhamdulillah, acara berjalan dengan lancar,” tutur Ike Septriasa yang merupakan personel PW IPM DIY.

Acara yang berakhir pukul 18.00 ini terbilang lancar karena banyak peserta yang terlihat antusias serta dibelinya buku panduan dan CD lagu IPM.(dzar)

Minggu, 31 Juli 2011

LAZUARDI


Andai putaran zaman tak terenggut
Lambaian angin mungkin tak kan
Isyaratkan sebuah perpisahan
Narasi sendu suratkan rindu
Untai doa merjelang masa.
Realita hidup mengais beribu makna
Akan kehadiran meski sebait kata
Lazuardi alam saksi elegi penghujung waktu
Alunan melodi rindu mengalir deras
Menjalar diantara rasa terpendam
Syahdu rangkain cerita terangkum sudah
Yang terabadikan kotak waktu
Alam merekam jejak petualangan
Hingga takdir gariskan titahnya


by : Dzakia R.A

Jumat, 29 Juli 2011

Hari Ini, Harry Potter Mulai Diputar di Bioskop


JAKARTA- Kabar gembira yang ditunggu penggemar film Harry Potter akhirnya tiba. Film terakhir film boffice itu, Harry Potter and The Deathly Hallows II akan diputar secara serentak di bioskop tanah air mulai hari ini.

"Akhirnya, film Hollywood bisa ditonton lagi di Indonesia. Berita yang baik adalah besok (hari ini) akan mulai diputar Harry Potter di beberapa gedung dulu karena kopinya terbatas," ujar Menbudpar, Jero Wacik dalam jumpa pers di Gedung Kementrian Budaya dan Pariwisata, Jalan Merdeka Barat, Jakarta, Kamis (28/7/2011).

Jauh sebelum Jero bicara di depan media, Ketua Umum Gabungan Pengusaha Bioskop Seluruh Indonesia (GPBSI) Djonny Syafrudin sudah menyampaikan kabar baik tentang waktu penayangan Harry Potter yang jatuh 29 Juli 2011.

"Sesuai dengan janji kita sebelumnya, akhir Juli film ini (Harry Potter) akan tayang. Tepatnya hari Jumat, 29 Juli 2011," ungkap Djonny Syafrudin saat berbincang dengan okezone.

Animo penonton terhadap Harry Potter memang cukup tinggi di dunia, termasuk di Indonesia. Djonny mengakui sengaja bergegas cepat untuk segera menayangkan film Harry Potter sebelum bulan Ramadan. Membludaknya penonton di enam Harry Potter sebelumnya tentu menjadi pijakan tersendiri bagi pengusaha bioskop.

"Baru pas habis lebaran naik lagi. Lebaran itu income yang paling bagus untuk bioskop. Kita jangan sampai tertinggal dengan peredaran film di dunia. Harry Potter saja sudah di putar di dunia 13 juli, syukurlah kita cuma telat dua minggu," tukasnya.

Terbukti, meski dibeberapa tempat mengalami kenaikan harga, tiket Harry Potter sudah banyak diburu penggemar film. Pihak bioskop sendiri sudah mengantisipasi dengan menyiapkan kapasitas khusus untuk mengantisipasi membludaknya penonton.
(rik)

Kamis, 28 Juli 2011

Lomba menulis cerpen dari MIC Publishing

Deadline: 15 September 2011

Syarat peserta:
  1. Lomba menulis ini terbuka bagi siapa saja, tanpa batasan umur, gender, profesi, dan lain-lain
  2. Satu peserta hanya boleh mengirimkan maksimal 2 naskah.
  3. Peserta membuat status ajakan lomba di Facebook sekreatif mungkin lalu tag ke fanpage MIC Publishing, atau membuat tweet dan mention twitter MIC Publishing disertai hashtag #byebyeoffice.
Syarat naskah:
  1. Sesuai dengan tema utama “Bye-bye Office”, fokusnya kepada pilihan meninggalkan jabatan di kantor dan beralih ke dunia entrepeneur.Tema turunan:- Perjuangan mengumpulkan modal- Kisah kegagalan-kegagalan yang dialami- Pengalaman paling berkesan selama menjalani usaha sendiri- Kejadian terlucu, tersedih, termenyebalkan, dan momen ‘unik’ lainnya selama meniti usaha- Latar belakang yang menyebabkan tekad untuk meninggalkan kantor- dll
  2. Merupakan kisah nyata, orisinal, bukan karya saduran, dan belum pernah diterbitkan di media cetak/online.
  3. Naskah ditulis dalam 5-7 halaman A4, Times New Roman 12, spasi 1,5.
  4. Menggunakan gaya bahasa yang ringan dan populer, namun masih mengikuti kaidah kepenulisan yang benar (hindari bahasa alay dan bahasa gaul).
  5. Di akhir cerita, tambahkan deskripsi singkat diri Anda (maksimal 30 kata), misal:- John Doe, lahir di Notterdam, 18 Februari 1987, nomaden Jakarta-Surabaya, mantan manajer keuangan yang menjadi bos resto serba penyetan di Taipei.- Mimin Sutarmin, lahir di Trenggalek, 1 Januari 1987, terdampar di Surabaya, hengkang dari gaji puluhan juta di pertambangan minyak demi memulai bisnis salon dan spa khusus pria.
Mekanisme:
  1. Menjadi fans di facebook page MIC Publishing (http://www.facebook.com/micpublishing).
  2. Mengirimkan naskah melalui attachment ke email: admin@mic-publishing.com dengan format subjek email: <judul> – <nama>.</nama></judul>
  3. Batas pengiriman naskah: 15 September 2011.
  4. Penerbit akan memilih 20 naskah terbaik.
  5. Jumlah naskah yang masuk minimal 60, dan maksimal tidak terbatas. Jika setelah lomba ditutup naskah yang diterima kurang, panitia berhak memperpanjang waktu lomba sampai batas waktu yang diperlukan.
Hadiah:
Juara 1: Rp 750.000
Juara 2: Rp 500.000
Juara 3: Rp 250.000
Dua puluh naskah terpilih akan dibukukan dan penulisnya akan mendapatkan sertifikat + bukti terbit
+ bingkisan paket buku.

Cara Daftar Google Plus +

Cara Daftar Google Plus + – Setelah menuliskan informasi tentang google plus, pada perjumpaan iniaalil akan mencoba memberikan sedikit tutorial bagaimana cara memiliki akun di google +. Untuk para pengguna internet yang sudah mahir mungkin daftar google plus tidak memiliki kesulitan yang berarti, namun siapa tahu masih banyak para pengguna internet yang masih belum mengetahui dengan jelas oleh karena itu tutorial singkat ini sengaja dibuat, baiklah berikut ini langkah-langkah mudah memiliki google plus:
Cara Daftar Google Plus
1. Wajib memiliki email milik google yaitu gmail.com, jika belum punya silakan daftar dulu.
2. Selanjutnya Kunjungi alamat https://plus.google.com/up/start/?sw=1&type=st
3. Pada langkah ini silakan Klik Keep Me Posted dan Silakan masukan First name dan email yang sudah ada sebelumnya.
4. Silakan mencari teman sebanyak-banyaknya.
Namun dikarenakan pada saat ini google plus masih menggunakan sistem invite dan jumlah pengguna masih dibatasi, Jadi harap bersabar dulu sampai nanti cara daftar google plus bebas untuk dimiliki siapa saja

Sabtu, 23 Juli 2011

Auto Link Brow: